Close Menu
Kilas Informasi – AKtual,Informatif,TerpercayaKilas Informasi – AKtual,Informatif,Terpercaya
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Wisata
Facebook X (Twitter) Instagram
Jumat, November 14
Facebook X (Twitter) Instagram
Kilas Informasi – AKtual,Informatif,TerpercayaKilas Informasi – AKtual,Informatif,Terpercaya
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Wisata
Kilas Informasi – AKtual,Informatif,TerpercayaKilas Informasi – AKtual,Informatif,Terpercaya
You are at:Beranda » 10 Tim Ramaikan Turnamen Voli Kapolres Cup 2025, DPUPR Batang Raih Juara
Daerah

10 Tim Ramaikan Turnamen Voli Kapolres Cup 2025, DPUPR Batang Raih Juara

KilasInformasiBy KilasInformasiJuni 28, 202502 Mins Read
Share Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
DPUPR Batang juarai Turnamen Voli Kapolres Cup 2025 yang diikuti 10 tim, meriahkan HUT ke-79 Bhayangkara di GOR Abirawa. Foto: Istimewa
Share
Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email

Suasana meriah menyelimuti GOR Abirawa saat final Turnamen Voli Kapolres Cup 2025 digelar. DPUPR Batang sukses keluar sebagai juara dalam laga penuh gengsi menyambut HUT ke-79 Bhayangkara.

Kilasinformasi.com, Batang – Sebanyak 10 tim voli terbaik Kabupaten Batang saling unjuk kekuatan dalam Turnamen Voli Kapolres Cup 2025, yang digelar dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79. Final turnamen yang berlangsung di GOR Abirawa pada Sabtu malam (28/6/2025) menjadi puncak kemeriahan dengan ratusan penonton memadati arena.

Kapolres Batang AKBP Edi Rahmat Mulyana hadir langsung memberikan apresiasi kepada seluruh peserta. Turut hadir Wakil Bupati Batang Suyono yang mewakili Bupati, serta jajaran pejabat lainnya.

Baca Juga, Kilasinformasi: Tiket Piala Presiden 2025 Dijual Mulai Besok, Harganya Cuma Rp50 Ribu!

“Turnamen ini tidak hanya mempererat silaturahmi, tapi juga meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Batang,” kata Kapolres.

Hadir pula Kasdim Kapten Inf Sariyono yang mewakili Dandim 0736/Batang, Wakapolres Batang Kompol Hartono, Pj Sekda Batang Sri Purwaningsih, dan sejumlah pejabat teras lainnya.

Foto: Istimewa

Dalam pertandingan sengit yang memukau penonton, tim DPUPR berhasil tampil memukau dan meraih posisi puncak. Mereka berhak membawa pulang trofi juara plus uang pembinaan sebesar Rp6 juta.

Posisi runner-up diraih tim Vocus Kalisalak Limpung yang mendapat trofi dan uang pembinaan Rp4 juta. Sementara juara ketiga diraih tim tuan rumah Bhayangkara Batang dengan hadiah Rp3 juta.

Baca Juga, Kilasinformasi: Hari Bhayangkara ke-79, Kapolres Batang Anjangsana ke Purnawirawan dan Keluarga Polri

Tim Tivos Simpar Bandar harus puas di posisi keempat dengan membawa pulang trofi dan uang pembinaan Rp2 juta.

Total 10 tim berpartisipasi dalam turnamen bergengsi ini, yakni Tivos Simpar Bandar, Roban Batang, Lakoni Batang, Vocus Kalisalak Limpung, Revolt Tedunan Gringsing, DPUPR Batang, Unikal, Brimob, PBV BRI Batang, dan Bhayangkara Batang.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum PBVSI Kabupaten Batang, Asri Hermawan, mengapresiasi atas terselenggaranya turnamen ini, secara khusus ia berterima kasih kepada Polri yang telah memberi wadah bagi para pecinta olahraga voli.

Foto: Istimewa

“Terima kasih kepada bapak Kapolres beserta jajaran yang telah menggelar acara ini, semoga tahun depan dapat diselenggarakan lagi, dengan semakin banyak even bisa menambah animo masyarakat terhadap olahraga voli,” ujarnya.

Ia berharap melalui ajang ini, akan muncul bibit-bibit unggul yang bisa mengharumkan nama Kabupaten Batang di kancah nasional.( AS Saeful Husna kabiro Batang)

#DPUPRBatang #GORAbirawa #HUTBhayangkara79 #KapolresBatang #KapolresCup2025 #OlahragaBatang #PBVSIBatang #TurnamenVoliBatang #VoliBatang #VolleyballIndonesia
Share. Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
KilasInformasi
  • Website

Berita Terkait

Jogja ITTAF 2025 Resmi Dibuka, Kriya Nusantara dari Puluhan Daerah Padati Plaza Malioboro

November 14, 2025

Menkes Budi: 84 Juta Anak Indonesia Penentu Masa Depan, Generasi Sehat Kunci Menuju Indonesia Emas 2045

November 13, 2025

Wamen PUPR Tinjau Rumah Pompa Semarang, Dukung Solusi Terpadu Atasi Banjir Pantura

November 13, 2025
Berita Terbaru

Jogja ITTAF 2025 Resmi Dibuka, Kriya Nusantara dari Puluhan Daerah Padati Plaza Malioboro

November 14, 2025 Berita Unggulan

Yogyakarta Perluas Kios Segoro Amarto ke Kelurahan pada 2026 untuk Kendalikan Harga Pangan

November 14, 2025 Berita Unggulan

Kemenag Percepat Rekonstruksi Pesantren: Tinjau Kesiapan Pembangunan Al Khoziny Sidoarjo

November 14, 2025 Berita Unggulan
Stay In Touch
  • Facebook
  • YouTube
  • TikTok
  • WhatsApp
  • Twitter
  • Instagram
© 2019 Kilas Informasi - All Right Reserved.
  • Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kode Etik

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.