Close Menu
Kilas Informasi – AKtual,Informatif,TerpercayaKilas Informasi – AKtual,Informatif,Terpercaya
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Wisata
Facebook X (Twitter) Instagram
Sabtu, Januari 31
Facebook X (Twitter) Instagram
Kilas Informasi – AKtual,Informatif,TerpercayaKilas Informasi – AKtual,Informatif,Terpercaya
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Wisata
Kilas Informasi – AKtual,Informatif,TerpercayaKilas Informasi – AKtual,Informatif,Terpercaya
You are at:Beranda » BRI Tuban Renovasi Musala MIN 1 Lewat Program TJSL, Dukung Pendidikan dan Keagamaan
Berita Unggulan

BRI Tuban Renovasi Musala MIN 1 Lewat Program TJSL, Dukung Pendidikan dan Keagamaan

KilasInformasiBy KilasInformasiDesember 26, 202502 Mins Read
Share Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
BRI Tuban renovasi Musala MIN 1 Tuban lewat program TJSL untuk dukung pendidikan dan keagamaan. Foto : MC Tuban
Share
Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email

Tuban, kilasinformasi.com –  Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Tuban menyalurkan bantuan renovasi Musala Babussholihin di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Tuban melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Bantuan ini menjadi bagian dari komitmen BRI dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan sarana keagamaan di daerah.

Bantuan renovasi tersebut disalurkan melalui Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban. Branch Manager BRI Tuban, Mohammad Arief Prabowo, menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud kepedulian BRI terhadap masyarakat, khususnya di sektor pendidikan dan keagamaan.

“Bantuan renovasi musala ini merupakan bentuk kepedulian BRI terhadap masyarakat, khususnya di bidang pendidikan dan keagamaan,” ujar Mohammad Arief Prabowo dalam siaran pers, Kamis (25/12/2025).

Ia menjelaskan, program TJSL BRI tidak hanya berfokus pada bantuan sosial, tetapi juga pembangunan fisik guna meningkatkan kualitas fasilitas umum. Sejumlah lembaga pendidikan, termasuk madrasah, telah menjadi sasaran program tersebut.

“Melalui renovasi musala ini, kami berharap dapat memberikan kenyamanan bagi siswa dalam menjalankan kegiatan ibadah dan pembelajaran,” tambahnya.

Kepala Kemenag Kabupaten Tuban, Hj. Umi Kulsum, mengapresiasi kontribusi BRI Tuban dalam mendukung sarana ibadah di lingkungan madrasah. Menurutnya, renovasi yang dilakukan membuat musala menjadi lebih layak dan representatif untuk kegiatan keagamaan siswa.

“Musala yang telah direnovasi ini sangat membantu kelancaran proses pembelajaran dan pembinaan keagamaan siswa di MIN 1 Tuban,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada BRI atas kepedulian dan kontribusinya terhadap dunia pendidikan serta pembinaan generasi muda di Kabupaten Tuban.

Sumber : infopublik.id

#BRIPeduli #BRITuban #CSRBRI #InfoTuban #KemenagTuban #MIN1Tuban #PendidikanKeagamaan #RenovasiMusala #TJSLBRI
Share. Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
KilasInformasi
  • Website

Berita Terkait

TPS Karangsaru Resmi Ditutup, Pemkot Semarang Alihkan Fungsi Jadi Taman Lingkungan

Januari 30, 2026

Wamenag Tegaskan Sila Pertama Pancasila Harus Menjiwai Seluruh Tugas ASN Kemenag

Januari 30, 2026

Tanah Kas Desa, Lingkungan, dan Koperasi: Tiga Isu Krusial yang Menentukan Masa Depan Kalurahan

Januari 29, 2026
Berita Terbaru

TPS Karangsaru Resmi Ditutup, Pemkot Semarang Alihkan Fungsi Jadi Taman Lingkungan

Januari 30, 2026 Berita Unggulan

Wamenag Tegaskan Sila Pertama Pancasila Harus Menjiwai Seluruh Tugas ASN Kemenag

Januari 30, 2026 Berita Unggulan

Tanah Kas Desa, Lingkungan, dan Koperasi: Tiga Isu Krusial yang Menentukan Masa Depan Kalurahan

Januari 29, 2026 Berita Unggulan
Stay In Touch
  • Facebook
  • YouTube
  • TikTok
  • WhatsApp
  • Twitter
  • Instagram
© 2019 Kilas Informasi - All Right Reserved.
  • Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kode Etik

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.